
Polda Sulsel: Korban Luka Bom Katedral Makassar Ada 14 Orang
Korban peristiwa ledakan bom di Gereja Katedral, Jalan Kajaolalido, Kelurahan Baru, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel), kini bertambah menjadi 14 orang.
Sebelumnya, Kepala Polisi Daerah (Kapolda) Sulsel Irjen Pol Merdisyam menyebut, korban luka pasca serangan bom bunuh diri di Gereja Katedral berjumlah 9 orang. Rinciannya, 5 petugas gereja, 4 jemaah.
“Saat ini, 14 korban tersebut sedang dirawat di RS Bhayangkara, Stella Maris, dan Pelamonia,”kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan di sekitar lokasi kejadian, seperti dilansir Antara, Minggu (28/3).
Untuk korban jiwa, dipastikan ada satu orang, yang diduga pelaku bom bunuh diri. Kondisi tubuh korban terhambur di sekitar lokasi kejadian.
“Masyarakat dimohon tidak panik. Jangan merapat di lokasi kejadian, karena sedang dilakukan olah TKP,” ujar Zulpan. [HES]
]]> Korban peristiwa ledakan bom di Gereja Katedral, Jalan Kajaolalido, Kelurahan Baru, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar Sulawesi Selatan (Sulsel), kini bertambah menjadi 14 orang.
Sebelumnya, Kepala Polisi Daerah (Kapolda) Sulsel Irjen Pol Merdisyam menyebut, korban luka pasca serangan bom bunuh diri di Gereja Katedral berjumlah 9 orang. Rinciannya, 5 petugas gereja, 4 jemaah.
“Saat ini, 14 korban tersebut sedang dirawat di RS Bhayangkara, Stella Maris, dan Pelamonia,”kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan di sekitar lokasi kejadian, seperti dilansir Antara, Minggu (28/3).
Untuk korban jiwa, dipastikan ada satu orang, yang diduga pelaku bom bunuh diri. Kondisi tubuh korban terhambur di sekitar lokasi kejadian.
“Masyarakat dimohon tidak panik. Jangan merapat di lokasi kejadian, karena sedang dilakukan olah TKP,” ujar Zulpan. [HES]
]]> . Sumber : Rakyat Merdeka RM.ID .